Categories: TNI-Polri

Jelang Natal Dan Tahun Baru Kapolres Serang Kota Memberikan Himbauan Kepada Masyarakat Untuk Kegiatan Yang positif

 

Serang – Suara Investigasi  –  Perayaan pergantian tahun baru tinggal menghitung hari, Kapolres Serang Kota Polda Banten memberikan himbauan kepada masyarakat yang berada di wilayah hukum Polres Serang Kota agar memperingati malam tahun baru diisi dengan kegiatan yang positif.

 

 

Kapolres Serang Kota Edhi Cahyono mengatakan, dari jaman ke jaman atau waktu ke waktu itu sudah bukan jaman nya lagi memeriahkan tahun baru konvoi, main petasan atau kembang api, apalagi hingga sampai hura-hura dan merugikan diri sendiri maupun orang lain bahkan berbuat asusila.

 

 

“Marilah diisi dengan kegiatan-kegiatan positif dan jangan sampai membuat keluarga kita yang berada dirumah menjadi sedih kalau kita terjadi kenapa-kenapa atau hal yang tidak diinginkan diluaran sana,” ujar Edhi saat ditemui di Mapolres Serang Kota, Kamis (19/12/2019).

 

 

Edhi melanjutkan, untuk pergantian tahun baru ini dirinya menyarankan kepada masyarakat harus bermuhasabah atau intropkesi diri, apa yang kurang ditahun 2019 kita perbaiki ditahun 2020.

 

 

“Perbanyak dzikir, berdoa, ibadah dan solawat. Memintalah ampunan kepada Allah SWT,” paparnya.

 

 

Mengenai pelanggar lalu lintas di malam tahun baru ataupun tindakan kriminal lainnya, dirinya akan bertindak tegas jika memang ada yang melakukan.

 

 

“Kita akan tetap tegas melakukan tindakan pelanggar lalu lintas di acara malam akhir tahun baru ataupun natal. Untuk kriminal pun sama,” tukasnya.(Red FL) 

suarainv

Recent Posts

Pasangan calon Andra Soni – Dimyati no Urut 2 bagikan beras ke masyarakat kelapa dua

Kabupaten TANGERANG – suarainvestigasi.com- Dalam rangka mempererat kedekatan dengan masyarakat, pasangan calon gubernur Banten nomor…

3 hari ago

Satu Warga Tewas Diduga Tersengat Listrik Gegara Pegang Kabel Wifi Nempel Di Kabel PLN

Lebak - Suarainvestigasi.com - Diduga tersengat listrik saat memegang kabel wifi yang menjuntai hingga ke…

3 hari ago

Napi Lapas Kelas III Telukdalam Tewas Mendadak, Keluarga Menduga Tidak Wajar Ditemukan Kejanggalan

Nias Selatan, suarainvestigasi.com -Seorang Narapidana Lapas kelas III Telukdalam Kabupaten Nias Selatan tewas mendadak. Disekujur…

4 hari ago

Bertemu JMSI, Wamen Komdigi Ajak Perusahaan Media Siber Sadari Perkembangan AI

JAKARTA — Media Suarainvesigasi.com - Perkembangan teknologi digital dan Artificial Intelligence (AI) atau Kecerdasan Buatan…

6 hari ago

Aktivis Laporkan Anggaran Dana Bos di Seluruh Provinsi Banten ke Kejagung

" Lebak - Suarainvestigasi.com - Siap Siap, Aktivis Banten Dani Saeputra Laporkan Penggunaan Dana Bos…

7 hari ago

Ketum PWDPI : Pasal 8 UU Pers No.40 Wartawan Wajib Dilindungi

"Lebak - Suarainvestigasi.com - Ketua Umum (Ketum) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) , Persatuan Wartawan Duta…

2 minggu ago