TNI-Polri

Cegah Kecelakaan di Bulan Ramadan, Polresta Bandara Soetta Gencar Sosialisasi Keselamatan Jaya

Tangerang – Suarainvestigasi.com – Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) menggelar apel gelar pasukan “Operasi Keselamatan Jaya 2024”, Sabtu (2/3).

Kegiatan yang juga dihadiri oleh unsur TNI dan stakeholder tersebut berlokasi di halaman Mapolresta Bandara Soetta, Tangerang, Banten.

Wakapolresta Bandara Soetta AKBP Ronald FC Sipayung mengatakan bahwa operasi keselamatan jaya 2024 merupakan operasi kepolisian yang terpusat di Polda Metro Jaya.

Menurut Ronald, kemacetan dan kecelakaan menjadi sebuah permasalahan utama dalam berlalu lintas apalagi jika sampai merenggut nyawa seseorang.

Salah satu dari penyebab utama kecelakaan adalah karena rendahnya kesadaran dalam berlalu lintas yang dipicu dari pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh pengemudi.

“Kunci utama yang harus dilakukan adalah dengan meningkatkan kesadaran berlalu lintas yang baik di masyarakat,” kata Ronald usai memimpin apel pasukan.

Salah satu bentuk kepedulian Polda Metro Jaya beserta jajaran dan instansi terkait dalam mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan melaksanakan kegiatan Operasi Keselamatan Jaya.

“Operasi Keselamatan Jaya akan berlangsung selama 14 hari dari tanggal 04 sampai degan 17 Maret 2024,” jelas Ronald .

Ronald menambahkan bahwa kegiatan operasi keselamatan jaya 2024 sebagai bentuk upaya cipta kondisi kamseltibcarlantas menjelang bulan suci Ramadan 1445 Hijriah.

“Sehingga diharapkan masyarakat dapat lebih siap dan disiplin dalam berlalu lintas, serta angka kecelakaan pada bulan Ramadan dapat berkurang,” tandasnya. (* Willyy *)

suarainv

Recent Posts

Kalapas Beberkan Kronologi Meninggalnya Atulo’o Waruwu di Lapas Kelas III Telukdalam

Nias Selatan, suarainvestigasi.com -Kalapas Telukdalam Jumihar Bachtiar Sinurat, A.Md.,I.P.,SH, buka suara terkait meninggalnya 1 (satu)…

15 jam ago

Surat Perintah Monitoring Pilkada Kabupaten Tangerang Dinilai Semrawut Dan Asal Jadi

Tanggerang]suarainvestigasi.com] Kinerja Sekda Kabupaten Tangerang Drs. H. Soma Atmaja, Msi. belakangan tengah menyita perhatian publik…

1 hari ago

Pasangan calon Andra Soni – Dimyati no Urut 2 bagikan beras ke masyarakat kelapa dua

Kabupaten TANGERANG – suarainvestigasi.com- Dalam rangka mempererat kedekatan dengan masyarakat, pasangan calon gubernur Banten nomor…

4 hari ago

Satu Warga Tewas Diduga Tersengat Listrik Gegara Pegang Kabel Wifi Nempel Di Kabel PLN

Lebak - Suarainvestigasi.com - Diduga tersengat listrik saat memegang kabel wifi yang menjuntai hingga ke…

5 hari ago

Napi Lapas Kelas III Telukdalam Tewas Mendadak, Keluarga Menduga Tidak Wajar Ditemukan Kejanggalan

Nias Selatan, suarainvestigasi.com -Seorang Narapidana Lapas kelas III Telukdalam Kabupaten Nias Selatan tewas mendadak. Disekujur…

6 hari ago

Bertemu JMSI, Wamen Komdigi Ajak Perusahaan Media Siber Sadari Perkembangan AI

JAKARTA — Media Suarainvesigasi.com - Perkembangan teknologi digital dan Artificial Intelligence (AI) atau Kecerdasan Buatan…

1 minggu ago