Categories: NasionalPendidikan

Kapuspen Kemendagri : YPPI Bisa Membantu Ruang Kosong Keterbatasan Pemerintah Dalam Pelayanan Perpustakaan

Jakarta, Suarainvestigasi.com – Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kementerian Dalam Negeri Bahtiar berharap keberadaan Yayasan Pengembangan Perpustakaan Indonesia (YPPI) dapat dimanfaatkan oleh masyarakat. Menurutnya, YPPI dapat mengisi ruang kosong keterbatasan Pemerintah dalam pelayanan perpustakaan.

 

 

“Yayasan ini sangat bagus, dapat mengisi ruang kosong keterbatasan Pemerintah dan Pemerintah Daerah dalam hal memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya pelayanan Perpustakaan,” kata Bahtiar saat bersilaturahmi di Kantor YPPI, Jakarta, Selasa (10/09/2019).

 

 

Penduduk Indonesia yang berjumlah 266.534.836 per Juni 2019, tidak dapat tersentuh hanya pada pendidikan formal. Baginya, kehadiran volunteer, NGO atau Ormas yang bergerak bersama melayani masyarakat seperti YPPI sangatlah dibutuhkan.

 

 

“Keberadaan YPPI secara konkret mendukung visi Presiden Joko Widodo pada periode 2019-2024 untuk memprioritaskan pembangunan SDM menuju Indonesia unggul dan maju,” ungkapnya.

 

 

YPPI merupakan sebuah yayasan yang bergerak dalam bidang pengembangan perpustakaan Indonesia.
Sebagai lembaga yang berkomitmen terhadap perpustakaan dan pencerdasan bangsa, maka Yayasan Pengembangan Perpustakaan Indonesia (YPPI) berfokus pada bidang peningkatan minat baca masyarakat dengan berkonsentrasi pada manajemen perpustakaan.

 

 

“YPPI ini contoh ormas yang dibutuhkan negara ini,” kata Bahtiar.

 

 

Dalam kesempatan yang sama, ia juga menyerahkan 2 (dua) buah buku yang salah satunya ditulis langsung olehnya yang berjudul “Ancaman Radikalisme dalam Negara Pancasila.

 

 

Selain YPPI, Bahtiar juga berterimakasih kepada Kepala Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Syarif Bando beserta jajarannya dalam membantu pengembangan Perpustakaan di Indonesia.

 

 

YPPI diketuai oleh Ibu Trini Haryanti beserta 17 orang stafnya. Hal-hal yang dilakukan yayasan ini adalah diantaranya menyalurkan buku-buku gratis kepada siapapun yang membutuhkan, baik itu perseorangan, lembaga maupun sekolah. Kita juga dapat mengetahui lebih lengkap kegiatannya dengan mengunjunginya secara langsung di Jl. Kayu Putih VC No. 54, Jakarta Timur atau dengan mengunjungi laman websitenya di pustakaindonesia.org

Sumber : Puspen Kemendagri

suarainv

Recent Posts

Kuasa Hukum : Klaim Lisa Marlina Soal Anak Dari Ridwan Kamil Adalah Penyesatan Publik

Tangerang Banten - Media Suaraivestigasi.com -serpong Tim kuasa hukum Revelino Tuwasey alias RD akhirnya buka…

1 hari ago

Terkesan Tak Nyambung, Pendamping PG Pada Saat Mediasi Merasa Keberatan Disebut Namanya Berinisial Dalam Pemberitaan

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Terkesan Tak Nyambung, pendamping PG merasa keberatan saat dirinya di sebutkan…

1 hari ago

Lagi – Lagi Petani Menjerit Di Duga Penjual Pupuk Bersubsidi Melebihi Harga HET

Lebak - Media SuaraInvestigasi.com - Kios pupuk Cayaha kembar Diduga melanggar HET. Telah Menjual Pupuk…

3 hari ago

Perlihatkan Gestur Arogansi Oknum PG Gondrong Berkedok Ormas Tantang Hukum, Tolak Upaya Mediasi Polres Nias!!

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Polres Nias dibuat tercengang oleh Momok Gestur Arogansi seorang oknum yang…

3 hari ago

Waduh Gawat!! Berinisial PG Terlapor Kembali, Dalam Kurun Dua Minggu Sandang Tiga LP di Polres Nias

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Limbardo alias Ama Edward Pemilik Toko Monalisa di dampingi Kuasa Hukumnya…

3 hari ago

Kapal ASDP Kembali Beroperasi Melayani Rute Sibolga – Gunungsitoli Nias Masyarakat Ucapkan Terima Kasih Kepada Gubsu

Gunungsitoli - Media Suarainvestigasi.com -Sekian tahun lamanya masyarakat Kepulauan Nias bermimpi dan berharap agar transportasi…

4 hari ago