Categories: DaerahNasional

Pengurus PGRI Asahan Peringati HUT ke 74

Asahan.Suarainvestigasi.com – Peringatan HUT ke 74 PGRI Asahan di hadiri , Bupati Asahan H. Surya BSc Bersama dengan Ketua TP. PKK Kab. Asahan, Para Asisten, OPD, Ketua PGRI Kab. Asahan H. Malanton Lahadhe Hasibuan, SPd, MSi, Pengurus dan Anggota PGRI se Kab. Asahan berlangsung meriah dan dihadiri ribuan guru se Kab. Asahan bertempat di Gedung Serba Guna(GOR) Kisaran, Senin (25/11/2019).

Ketua Panitia Pelaksana Dian Rayanta, SPd, MSi dalam laporannya menyampaikan bahwa peringatan hari guru tahun ini mengambil tema “Peran Strategis Guru dalam mewujudkan Sumber Daya Manusia Indonesia Unggul”.

Lebih lanjut Dian mengatakan, rangkaian kegiatan HUT ke 74 PGRI Tingkat Kabupaten Asahan diisi beberapa kegiatan antara lain Lomba Gerak Jalan Santai, Pemberian penghargaan kepada Guru yang memasuki Purna Bakti, Pemberian Hadiah Kepada Guru Literasi.

Pada kesempatan ini juga akan dilaksanakan Pelantikan Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum PGRI yang di Ketua Sabam Nainggolan serta Pelantikan Syamsudin, SPd sebagai Ketua Dewan Kehormatan Guru Indonesia Kabupaten Asahan.

“Suatu Kebanggan Bagi Kita Saat ini Bapak Bupati H. Surya BSc Hadir bersama kita dan memakai seragam kebanggaan PGRI, Ungkap Ketua PGRI Malanton Lahadhe penuh semangat mengawali sambutan.

Kita juga harus bangga sebagai guru, karena saat ini Bupati dan Ketua TP. PKK Kabupaten Asahan adalah juga merupakan seorang guru, ucap Malanton.

lebih lanjut, disambut para guru dengan tepuk tangan meriah, dengan demikian kita para guru di Kab. Asahan Menitipkan Harapan Kepada Bapak Bupati Untuk lebih memperhatikan kesejahteraan guru di Kabupaten ini pada masa yang akan datang.

Beliau juga mengatakan, bahwa Persatuan Guru Republik Indonesia Kabupaten Asahan akan terus mendukung Visi Misi Kabupaten Asahan yaitu Mewujudkan Asahan yang Religius, Sehat, Cerdas dan mandiri dibawah Kepemimpinan Bupati H. Surya, BSc pungkas Malanton.

Sementara itu Bupati Asahan sebelum menyampaikan Kata Sambutan terlebih dahulu memberikan Hadiah bagi pemenang lomba dalam rangka HUT ke 74 PGRI Kabupaten Asahan antara lain Juara Lomba Artikel Drs.Lasim Sinaga, Juara Guru Literat (Guli) kategori Penulis Terbaik Rusman, SE, Juara Guru Literat (GuLI) Kategori Pembaca Terbaik Agustina, S.Sos.

“Bahwa Peringatan Hari Guru yang dilaksanakan setiap tanggal 25 November selalu dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Asahan yang pesertanya terbatas, tetapi sesuai arahan saya tahun ini harus dilaksanakan diluar Kantor Bupati agar dapat di Hadiri seluruh Guru dan Pengurus PGRI se Kabupaten Asahan.

Dan Alhamdulillah Tahun ini dailaksanakan di Gedung Serba Guna dan dihadiri sekitar 2500 orang sesuai laporan Ketua Panitia” ucap H. Surya mengawali Arahannya.

H. Surya juga menyampaikan akan memberikan perhatian khusus pada kesejahteraan guru di Kabupaten Asahan tentunya kalau Aturan memungkinkannya seperti harapan yang disampaikan Ketua PGRI kabupaten Asahan.

(Ant siregar)

suarainv

Recent Posts

Pasangan calon Andra Soni – Dimyati no Urut 2 bagikan beras ke masyarakat kelapa dua

Kabupaten TANGERANG – suarainvestigasi.com- Dalam rangka mempererat kedekatan dengan masyarakat, pasangan calon gubernur Banten nomor…

3 hari ago

Satu Warga Tewas Diduga Tersengat Listrik Gegara Pegang Kabel Wifi Nempel Di Kabel PLN

Lebak - Suarainvestigasi.com - Diduga tersengat listrik saat memegang kabel wifi yang menjuntai hingga ke…

4 hari ago

Napi Lapas Kelas III Telukdalam Tewas Mendadak, Keluarga Menduga Tidak Wajar Ditemukan Kejanggalan

Nias Selatan, suarainvestigasi.com -Seorang Narapidana Lapas kelas III Telukdalam Kabupaten Nias Selatan tewas mendadak. Disekujur…

4 hari ago

Bertemu JMSI, Wamen Komdigi Ajak Perusahaan Media Siber Sadari Perkembangan AI

JAKARTA — Media Suarainvesigasi.com - Perkembangan teknologi digital dan Artificial Intelligence (AI) atau Kecerdasan Buatan…

6 hari ago

Aktivis Laporkan Anggaran Dana Bos di Seluruh Provinsi Banten ke Kejagung

" Lebak - Suarainvestigasi.com - Siap Siap, Aktivis Banten Dani Saeputra Laporkan Penggunaan Dana Bos…

7 hari ago

Ketum PWDPI : Pasal 8 UU Pers No.40 Wartawan Wajib Dilindungi

"Lebak - Suarainvestigasi.com - Ketua Umum (Ketum) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) , Persatuan Wartawan Duta…

2 minggu ago