Nias Barat, suarainvestigasi.com –Bupati Nias Barat Bpk. Faduhusi Daeli.,S.Pd.,MA.,MM, Pimpin Rapat Teknisi Tenaga Kesehatan Kab. Nias Barat Plh. Sekda Nias Barat dan Staf Ahli. Asisten serta sejumlah Pimpinan/Kepala (OPD) dan Kepala BPJS Kab. Nias Barat bersama Direktur Rumah sakit Pratama Kab. Nias Barat serta Seluruh Staf Kepala Puskesmas Se-Kab. Nias Barat, Para Dokter dan Para (CPNSD) Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah yang sedang Magang di RSUD Pratama Nias Barat.
Dalam Arahan Tugas Tenaga Medis Bupati Nias Barat, mengharapkan Rumah Sakit Umum Daerah RSUD Pratama supaya kedepan selalu memprioritaskan Pelayanan Terbaik dan Publik kepada semua yang membutuhkan Pelayanan/Tenaga Medis.
“Memberikan yang terbaik dan menjadi Garda terdepan dalam pelayanan dibidang Kesehatan, serta selalu berkerja sama dengan BPJS Kesehatan Kab. Nias Barat Selaku Mitra dalam Memfasilitasi Kesehatan Masyarakat serta Pelayanan kepada Masyarakat;”.Ucap Bupati Nias Barat.
Lebih dilanjutkan Bupati Nias Barat sampaikan, terkait beberapa keluhan kepada Puskesmas tentang Pembayaran Jasa BPJS Kesehatan. Setiap Tenaga Medis yang tidak hadir serta tidak melaksanakan tugasnya, maka pihak dari BPJS tidak Perlu membayar jasa pelayanan kepada yang bersangkutan.
Pada kesempatan rapat ini juga, Bupati menegaskan kepada Kepala Puskesmas Se-Kab. Nias Barat, untuk menyampaikan kebutuhan Pegawai tidak tetap (PTT) serta diupayakan memperdayakan Tenaga (PTT) yang sudah ada. Tegas Bupati Nias Barat.
(yosi)
Discussion about this post