Categories: BudayaNasional

Bupati dan Kapolres Asahan Kunjungi Beberapa Wihara di Kota Kisaran Pada Hari Raya Imlek Tahun 2020/ 2571

 

 

Asahan, Suara Investigasi – Bupati Asahan H. Surya, BSc bersama dengan Kapolres Asahan AKBP Faisal F Napitupulu, SIK, MH mengunjungi Beberapa Wihara yakni Vihara Hian Thian Sang Ti Kisaran Jl. Panglima Polem Kisaran (Pintu 12), Vihara Maitreya Jaya Jl. Sisingamaharaja Kisaran Pantai Jompo Buddhist Yayasan Sinar Kasih Abadi Kisaran Pasar Lama Gg Tebu Kisaran dan Taman Sammasambodhi Jl. M. Yamin Kisaran pada saat Perayaan Imlek 2571 atau disebut dengan Tahun Tikus Logam pada perkelenderan China, Sabtu (25/01/2020).

 

Pada kunjungan tersebut Bupati Asahan H. Surya, BSc atas nama Pemerintah Kab. Asahan mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek 2571 Gong Xi Fa Cai kepada seluruh masyarakat Tionghoa khususnya yang ada di Kab. Asahan.

 

Beliau juga mengatakan, semoga Imlek Tahun ini memberi Rezeki yang berlimpah dan diberi kesehatan selalu untuk kita semua.

 

Selain itu beliau juga mengatakan, Pemerintah Kab. Asahan akan terus mendukung setiap kegiatan yang ada di Kab. Asahan, apalagi kegiatan yang menyangkut kegiatan keagamaan.

 

Selanjutnya beliau mengajak seluruh masyarakat Kab. Asahan untuk dapat menunjukuan toleransi antar umat beragama di Kab. Asahan , sehingga dapat terjalinnya hubungan yang baik antar umat beragama yang ada di Kab. Asahan.

 

“”Walaupun kita berbeda agama tetapi kita tetap satu dibawah naungan NKRI”, ucap beliau.

 

Diakhir pidatonya beliau mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Tionghoa yang telah menyambut dengan hangat kehadiran rombongan pada hari ini dan diharapkan warga tionghoa dapat membantu Pemerintah Kab. Asahan dalam membangun kabupaten ini ke arah yang lebih baik lagi kedepannya, terutama dalam mewujudkan kerukunan antar umat beragama sesuai dengan visi misi Kabupaten Asahan Mewujudkan Asahan yang religius.

 

Sementara Kapolres Asahan AKBP Faisal F Napitapulu, SIK, MH mengatakan untuk saat ini keadaan di Kab. Asahan masih dalam keadaan aman dan kondusif, tetapi untuk menjaga hal-hal yang tidak diingikan, pihak Polres Asahan menurunkan 150 Personil Kepolisan yang ditugaskan disetiap tempat-tempat ibadah masyarakat Tionghoa dan ditempat-tempat keramaian, sehingga masyarakat Tionghoa dapat menjalankan ibadah dengan rasa nyaman dan aman.

 

Mengakhiri pidatonya Beliau mengajak seluruh masyarakat Kab. Asahan khususnya masyarakat Tionghoa untuk bersama-sama membangun Kab. Asahan untuk lebih maju dan lebih baik lagi kedepannya.

 

Pada kunjungan ini juga Bupati Asahan dan Kapolres Asahan disuguhkan dengan berbagai atraksi atau kesenian khas Tionghoa dan diberikan cinderamata oleh Biksu di Taman Sammasambodhi Jl. M. Yamin Kisaran.

 

Turut Hadir dalam acara Para Asisten Setdakab Asahan, OPD, Camat Kisaran Barat, Para Kabag setdakab asahan.(Ant Siregar)

suarainv

Recent Posts

Pasangan calon Andra Soni – Dimyati no Urut 2 bagikan beras ke masyarakat kelapa dua

Kabupaten TANGERANG – suarainvestigasi.com- Dalam rangka mempererat kedekatan dengan masyarakat, pasangan calon gubernur Banten nomor…

3 hari ago

Satu Warga Tewas Diduga Tersengat Listrik Gegara Pegang Kabel Wifi Nempel Di Kabel PLN

Lebak - Suarainvestigasi.com - Diduga tersengat listrik saat memegang kabel wifi yang menjuntai hingga ke…

4 hari ago

Napi Lapas Kelas III Telukdalam Tewas Mendadak, Keluarga Menduga Tidak Wajar Ditemukan Kejanggalan

Nias Selatan, suarainvestigasi.com -Seorang Narapidana Lapas kelas III Telukdalam Kabupaten Nias Selatan tewas mendadak. Disekujur…

4 hari ago

Bertemu JMSI, Wamen Komdigi Ajak Perusahaan Media Siber Sadari Perkembangan AI

JAKARTA — Media Suarainvesigasi.com - Perkembangan teknologi digital dan Artificial Intelligence (AI) atau Kecerdasan Buatan…

6 hari ago

Aktivis Laporkan Anggaran Dana Bos di Seluruh Provinsi Banten ke Kejagung

" Lebak - Suarainvestigasi.com - Siap Siap, Aktivis Banten Dani Saeputra Laporkan Penggunaan Dana Bos…

7 hari ago

Ketum PWDPI : Pasal 8 UU Pers No.40 Wartawan Wajib Dilindungi

"Lebak - Suarainvestigasi.com - Ketua Umum (Ketum) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) , Persatuan Wartawan Duta…

2 minggu ago